Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Sholat Fardhu : Bacaan Sholat Fardhu Lengkap

sholat fardhu

Sholat Fardhu

Sholat Fardhu : Bacaan Sholat Fardhu Lengkap - Dalam sholat niat, bacaan maupun gerakan perlu di pelajari dan di hafalkan demi kesempurnaan sholat. Di mana setiap umat muslim harus menunaikan sholat fardhu atau sholat wajib dari waktu pagi hingga petang hari sebanyak 5 kali. Masing-masing sholat ini dilaksanakan pada waktu yang sudah ditentukan, yaitu waktu subuh, dhuhur, ashar, maghrib, dan isya.

Dalam pelaksanaan sholat fardhu atau wajib, terdapat beberapa gerakan yang harus dilakukan. Masing-masing gerakan dalam sholat ini mempunyai lafal bacaan doa yang berbeda-beda. Sehingga gerakan dan lafal bacaan dalam sholat harus dilakukan dengan benar dan tepat.

Sebagai pengetahuan dasar, seluruh umat muslim harus mengetahui bagaimana bacaan sholat fardhu lengkap dengan gerakannya dengan benar. Meskipun Anda sudah mempraktikkan sholat sehari-hari, tidak ada salahnya untuk mengoreksi bacaan sholat fardhu agar semakin sempurna. Selain itu, Anda juga bisa mengajarkan bacaan sholat dan gerakan yang tepat kepada anak saat baru belajar sholat.

Selain mengetahui beberapa bacaan sholat fardhu dan gerakannya, Anda juga perlu mengetahui masing-masing bacaan niat dan doa setelah sholat. Dilansir dari Laduni.di, berikut kami merangkum beberapa bacaan sholat fardhu lengkap dengan gerakan dan lafal niatnya yang perlu diketahui.

Bacaan Niat Sholat Fardhu

Niat sholat subuh

Ushallii fardash-Shubhi rak’ataini mustaqbilal qiblati (adaaan) [makmuuman / imaaman] lillaahi ta’aalaa.

Artinya : Saya (berniat) mengerjakan sholat fardhu Shubuh sebanyak dua raka’at dengan menghadap kiblat, (Sebagai) [makmum / imam], karena Allah Ta’ala.

Niat sholat dzuhur

Ushallii fardhazh-Zhuhri arba’a raka’aatin mustaqbilal qiblati (adaaan) [makmuuman / imaaman] lilaahi ta’aalaa.

Artinya : Saya (berniat) mengerjakan sholat fardhu Dzuhur sebanyak empat raka’at dengan menghadap kiblat, (Sebagai) [makmum / imam], karena Allah Ta’ala.

Niat sholat ashar

Sholat ashar rakaatnya ada 4 jadi memakai arba’a dalam niatnya,

  • Niat sholat ashar sendiri:

أُصَلِّى فَرْضَ العَصْرِأَرْبَعَ رَكَعاَتٍ مُسْتَقْبِلَ الْقِبْلَةِ أَدَاءً لله تَعَالَى.

Ushalli fardhol 'ashri arba'a raka'aatin mustaqbilalqiblati adaan lillaahi ta'ala

Artinya: "Saya melakukan sholat fardhu ashar sebanyak empat rakaat dengan menghadap kiblat, pada waktunya karena Allah Ta’ala."

أُصَلِّى فَرْضَ العَصْرِأَرْبَعَ رَكَعاَتٍ مُسْتَقْبِلَ الْقِبْلَةِ أَدَاءً (مَأْمُوْمًا/إِمَامًا) لله تَعَالَى.

  • Bacaan niat sholat Ashar saat jadi Imam:

"Ushallii fardhal 'Ashri arba'a raka'aatin mustaqbilal qiblati imaaman lilaahi ta'aalaa."

Artinya :

"Saya (niat) mengerjakan sholat fardhu Ashar sebanyak empat rakaat dengan menghadap kiblat, sebagai imam karena Allah Ta'ala."

  • Bacaan niat sholat Ashar saat jadi makmum:

"Ushallii fardhal 'Ashri arba'a raka'aatin mustaqbilal qiblati makmuuman lillaahi ta'aalaa."

Artinya :

"Saya (niat) mengerjakan sholat fardhu Ashar sebanyak empat rakaat dengan menghadap kiblat, sebagai makmum, karena Allah Ta'ala."

Niat sholat maghrib

Setelah sholat sebelum magrib atau qobliyah magrib. Dapat langsung melaksanakan sholat fardhu maghrib. Dengan niat sholat fardhu magrib 3 rakaat maka ada tsalatsanya yaitu :

Ushallii fardhal Maghribi tsalaatsa raka’aatin mustaqbilal qiblati (adaaan) [makmuuman / imaaman] lilaahi ta’aalaa.

Artinya : Saya (berniat) mengerjakan sholat fardhu Maghrib sebanyak tiga raka’at dengan menghadap kiblat, (sebagai) [makmum / imam] karena Allah Ta’ala.

Sesudah sholat dianjurkan membaca doa. Bacaan sesudah sholat magrib dapat membaca doa untuk memohon ampun. 

“Robbana dholamna Anfusana wa inlm taghfir lana wa tarhamna lanakunanna minal khasirin,” 

artinya: “Ya Tuhan kami, kami telah menzalimi diri kami sendiri. Jika Engkau tidak mengampuni kami dan memberi rahmat kepada kami, niscaya kami termasuk orang-orang yang rugi,”

Niat sholat isya

  • Niat sholat isya sendiri :

Ushalli fardlol I’syaa-i Arba’a Rakaa;aataim Mustaqbilal Qiblati Adaa-an Lillahi ta’aala

Artinya:

"Aku niat melakukan sholat fardhu Isya empat rakaat, sambil menghadap qiblat, saat ini, karena Allah ta’ala."

Setelah selesai sholat isya sendiri dapat langsung membaca doa. Doa setelah sholat isya sendiri dapat membaca doa selamat.

Allaahumma innaa nas_aluka salaamatan fid_diin. Wa ‘aafiyatan fil jasadi. Wa ziyaadatan fil ‘ilmi. Wa barakatan fir_rizqi. Wa taubatan qoblal maut. Wa rahmatan ‘indal maut. Wa maghfirotan ba’dal maut.

Allaahumma hawwin ‘alainaa fii sakaraatil maut. Wan_najaata minan_naari wal ‘afwa ‘indal hisaab.

  • Niat Sholat Isya berjamaah:

Ushalli fardlol I’syaa-i Arba’a Rakaa;aataim Mustaqbilal Qiblati Adaa-an imamman lillahi ta’aala

Artinya:

"Artinya: Aku niat melakukan sholat fardhu Isya empat rakaat, sambil menghadap qiblat sebagai makmum karena Allah ta’ala.

Setelah berdoa dapat dilanjutkan dengan sholat sunnah sesudah isya

Bacaan pada Gerakan Sholat

Bacaan Sholat Latin Takbiratul Ihram

Bacaan sholat fardhu yang pertama dilakukan saat gerakan takbiratul ihram. Gerakan takbiratul ihram adalah gerakan berdiri tegak menghadap kiblat kemudian diikuti dengan mengangkat kedua tangan sambil membaca takbiratul ihram dan menempatkan kedua tangan sedekap di depan dada.

Berikut bacaan takbiratul ihram:

Allahu’akbar

Artinya : “Allah Maha Besar”

Bacaan Sholat Latin Doa Iftitah

Bacaan sholat fardhu berikutnya adalah doa iftitah. Doa iftitah adalah doa sunnah yang bisa dilafalkan di awal rakaat sholat. Namun jika Anda hanya memiliki waktu yang terbatas untuk menunaikan sholat, doa iftitah dianjurkan untuk tidak dibaca. Berikut bacaan doa iftitah yang perlu diketahui:

Allaahu Akbaru kabiiraw-walhamdu lillaahi katsiiran, wa subhaanallaahi bukrataw-wa’ashiila.

Artinya : “Allah Maha Besar, Maha Sempurna Kebesaran-Nya. Segala Puji Bagi Allah, Pujian Yang Sebanyak-Banyaknya. Dan Maha Suci Allah Sepanjang Pagi dan Petang.”

Wajjahtu wajhiya lilladzii fatharas-samaawaati wal ardha haniifam-muslimaw-wamaa anaa minal musyrikiina. Inna shalaatii wa nusukii wa mahyaaya wa mamaatii lillaahi Rabbil ‘aalamiina. Laa syariikalahu wa bidzaalika umirtu wa anaa minal muslimiin.

Artinya : “Kuhadapkan Wajahku Kepada Zat Yang Telah Menciptakan Langit Dan Bumi Dengan Penuh Ketulusan Dan Kepasrahan Dan Aku Bukanlah Termasuk Orang-Orang Yang Musyrik. Sesungguhnya Sahalatku, Ibadahku, Hidupku Dan Matiku Semuanya Untuk Allah, Penguasa Alam Semesta. Tidak Ada Sekutu Bagi-Nya Dan Dengan Demikianlah Aku Diperintahkan Dan Aku Termasuk Orang-Orang Islam.”

Bacaan Sholat Surat Al Fatihah

Bacaan sholat fardhu berikutnya adalah Surat Al Fatihah. Surat Al Fatihah dibawa di setiap awal rakaat sholat yang dilakukan. Berikut adalah bacaan latin surat Al Fatihah dan artinya yang perlu diketahui:

Bismillahirrahmaanirrahiim(i)

Artinya : “Dengan nama Allah Yang Maha Pengasih, Maha Penyayang”

Alhamdu lilla_hi rabbil ‘a_lamin(a). Ar Rahmaanirrahiim(i). Maaliki yaumiddiin(i). Iyyaaka na’budu wa iyyaaka nasta’iin(u). Ihdinash-shirraatal musthaqiim(i). Shiraathal ladziina an’amta ‘alaihim ghairil maghduubi ‘alaihim waladh-dhaalliin(a).

Artinya : Segala puji bagi Allah, Tuhan seluruh alam, Yang Maha Pengasih, Maha Penyayang, Pemilik hari pembalasan. Hanya kepada Engkaulah kami menyembah dan hanya kepada Engkaulah kami mohon pertolongan. Tunjukilah kami jalan yang lurus (yaitu) jalan orang-orang yang telah Engkau beri nikmat kepadanya; bukan (jalan) mereka yang dimurkai, dan bukan (pula jalan) mereka yang sesat.

Sesudah surat Al Fatihah, bisa dilanjutkan dengan bacaan ayat dalam Alquran atau surat pendek dalam Juz amma seperti Al Ikhlas, An Nas, An Nasr dan sebagainya.

Bacaan Sholat Rukuk

Bacaan sholat fardhu berikutnya dilakukan saat gerakan rukuk. Gerakan rukuk dilakukan mengangkat tangan sambil membaca takbiratul ihram lalu melakukan gerakan membungkuk di mana kedua tangan menyentuh dan menggenggam lutut. Berikut bacaan sholat rukuk yang bisa dilafalkan:

Subhaana rabbiyal azhiimi wa bi hamdih (dibaca sebanyak 3 kali)

Artinya : “Maha Suci Tuhanku Yang Maha Agung Dan Dengan Memuji-Nya.”

Bacaan Sholat Iktidal

Selanjutnya adalah bacaan sholat fardhu pada gerakan iktidal. Gerakan iktidal dilakukan dengan mengangkat tangan sambil membaca takbiratul ihram lalu kembali memposisikan tubuh berdiri tegak. Berikut bacaan sholat pada gerakan iktidal yang bisa dilafalkan:

Sami’allahu liman hamidah

Artinya : Allah mendengar orang yang memuji-Nya.

Bacaan Sholat Sujud

Berikutnya adalah bacaan sholat fardhu yang dilakukan saat gerakan sujud. Gerakan sujud dilakukan dengan membaca tahbiratul ihram terlebih dahulu kemudian melakukan gerakan sujud dengan telapak tangan, dahi, hidung, dan kedua ujung jari kaki menyentuh lantai. Berikut bacaan sholat sujud yang perlu diketahui:

Subhaana rabbiyal a’la wa bi hamdihi. (Dibaca sebanyak 3 kali)

Artinya : “Maha Suci Tuhanku Yang Maha Tinggi, dan dengan segala puji bagi-Nya.”

Bacaan Sholat Duduk di Antara Dua Sujud

Bacaan sholat fardhu berikutnya dibaca pada gerakan duduk di antara dua sujud. Duduk di antara dua sujud dilakukan dengan membaca takbiratul ihram kemudian dilanjutkan dengan posisi duduk di mana kedua tangan menempel pada paha dan ujung jari kaki menyentuh lantai. Berikut bacaan sholat yang dilakukan pada gerakan duduk di antara dua sujud:

Rabbighfirlii warhamnii wajburnii warfa’nii warzuqnii wahdinii wa ‘aafinii wa’fu ‘annii.

Artinya: “Ya Allah, ampunilah aku, kasihanilah aku, cukupilah aku, angkatlah derajatku, berikanlah rejeki kepadaku, berikanlah petunjuk kepadaku, berilah kesehatan kepadaku dan ampunilah aku.”

Bacaan Sholat Tasyahud Akhir

Bacaan sholat fardhu yang terakhir dibaca saat gerakan tasyahud akhir. Sama seperti gerakan lainnya, tasyahud akhir dilakukan dengan membaca takbiratul ihram terlebih dahulu kemudian dilanjutkan dengan posisi duduk tasyahud sebagai gerakan akhir dalam sholat. Beriku bacaan sholat pada tasyahud akhir yang bisa dilafalkan:

At-tahiyyaatul mubaarakatush-shalawaatuth-thayyibaatulillaahi. Assalaamu ‘alaika ayyuhan-nabiyyu wa rahmatullaahi wa barakaatuhu. Assalaamu ‘alainaa wa ‘alaa ‘ibaadillaahish-shaalihiina. Asyhadu an laa ilaaha illallaahu wa asyhadu anna Muhammadar Rasuulullaahi.

Artinya : “Segala kehormatan, keberkahan, rahmat dan keselamatan (shalawat), serta kebaikan hanyalah kepunyaan Allah. Keselamatan, rahmat dan berkah dari Allah semoga tetap tercurah atasmu, wahai Nabi (Muhammad). Keselamatan, rahmat dan berkah dari Allah semoga juga tercurah atas kami, dan juga atas seluruh hamba Allah yang shaleh. Aku bersaksi bahwa tiada Tuhan selain Allah dan bahwa Muhammad adalah utusan Allah.”

Bacaan Doa Setelah Sholat

Setelah mengetahui beberapa bacaan sholat fardhu dan gerakannya, terakhir terdapat beberapa bacaan doa ringkas yang bisa dilafalkan setelah sholat. Dalam hal ini, Anda bisa memilih doa secara global yang berisi kebaikan diri, yaitu kebaikan dunia dan akhirat, kebaikan orang tua, doa untuk ditetapkan iman islam hingga akhir hayat serta doa memohon khusnul khotimah.

Berikut beberapa pilihan doa setelah sholat yang bisa diamalkan:

  • Allaahumma sholli ‘alaa sayyidinaa Muhammadin sholaatan tunjiinaa bihaa min jamii’il aafaat. Wa taqdhii lanaa bihaa min jamii’il haajaat. Wa tuthohhirunaa bihaa min jamii’is sayyi_aat. Wa tarfa’unaa bihaa ‘indaka a’lad_darojaat. Wa tuballighunaa bihaa aqshol ghooyaat. Min jamii’il khoirooti fil hayaati wa ba’dal mamaat.

Artinya : “Ya Allah limpahkanlah rahmat kepada junjungan kita Nabi Muhammad SAW, yang dengan rahmat itu Engkau akan menyelamatkan kami dari semua bahaya, yang dengan rahmat itu Engkau akan mendatangkan hajat kami, Yang dengan rahmat itu Engkau akan membersihkan kesalahan kami, Yang dengan rahmat itu Engkau akan mengangkat derajat kami, Yang dengan rahmat itu pula Engkau akan menyampaikan kami kepada kesempurnaan semua maksud dari semua kebaikan pada waktu hidup dan setelah mati, karena sesungguhnya Engkaulah Maha Kuasa atas segala sesuatu.”

  • Allaahumma innaa nas_aluka salaamatan fid_diin. Wa ‘aafiyatan fil jasadi. Wa ziyaadatan fil ‘ilmi. Wa barakatan fir_rizqi. Wa taubatan qoblal maut. Wa rahmatan ‘indal maut. Wa maghfirotan ba’dal maut.

Artinya : “Ya Allah kami meminta kepadamu keselamatan Agama, kesehatan jasmani, tambahan Ilmu, keberkahan dalam rizqi, Taubat sebelum mati, Rahmat ketika hendak mati dan Ampunan setelah mati.

  • Allaahumma hawwin ‘alainaa fii sakaraatil maut. Wan_najaata minan_naari wal ‘afwa ‘indal hisaab.

Artinya : “Ya Allah, ringankanlah kami ketika sedang sakaratul Maut, selamatkan dari api neraka, dan ampunilah ketika sedang proses hisab.”

  • Robbanaa laa tuzigh qulubanaa ba’da idz_hadaitanaa wahab lanaa min ladunka rahmah. Innaka antal wahhaab.

Artinya : “Ya Tuhan kami, janganlah Engkau jadikan hati kami menyimpang pada kesesatan setelah Engkau beri petunjuk kepada kami, dan karuniakanlah kepada kami rahmat dari sisi-Mu, karena sesungguhnya Engkau Maha Pemberi (Karunia).”

  • Allaahummaghfirlii dzunuubi waliwaalidayya warhamhumaa kamaa robbayaanii soghiiroo.

Artinya : “Ya Allah, ampunilah dosaku dan dosa kedua orang tuaku, dan belas kasihilah mereka berdua sebagaimana mereka berbelas kasih kepadaku di waktu aku kecil.”

  • Robbanaa aatinaa fid_dun_yaa hasanah wafil aakhiroti hasanah waqinaa adzaaban_naar.

Artinya : ” Ya Tuhan kami, berilah kami kebaikan di dunia dan kebaikan di akhirat, dan selamatkanlah kami dari siksa neraka.”

Cara Mengqodho Sholat Fardhu

Terbagi menjadi haram dan tidak haram. Tidak haram jika melupakan sholat karena tertidur . Tertidur tetap wajib mengqodhonya, tidak harus sekaligus waktu itupun bisa. Tapi dilain waktu harus tetap mengqodhonya karena memang berdosa. Tetapi jika meninggalkan sholat karena sengaja atau menjadi haram. Misal disaat bekerja dengan sengaja meninggalkan sholat walau sudah tiba waktunya, maka wajib diqodho sesegera mungkin.

insyouf.com
insyouf.com Religi dan Motivasi + Wawasan

Posting Komentar untuk "Sholat Fardhu : Bacaan Sholat Fardhu Lengkap"